Sistem Kendali Lingkar Terbuka Dan Sistem Kendali Lingkar Tertutup

Sistem kendali dapat dibedakan menjadi 2 berdasarkan konfigurasinya, yaitu sistem kendali lingkar terbuka (open-loop control system) dan sistem kendali lingkar tertutup (closed-loop control system).

Sistem Kendali Lingkar Terbuka

Sistem kendali lingkar terbuka merupakan sistem kendali yang tidak mengukur keluaran (output) untuk diumpankan kembali dan dibandingkan dengan masukan (input). Contoh sistem kendali lingkar terbuka adalah sistem kendali pada mesin cuci dimana mesin cuci tidak mengukur keluarannya berupa kebersihan pakaian.

Gambar 1 Diagram Blok Sistem Kendali Lingkar Terbuka


Sistem Kendali Lingkar Tertutup

Sistem kendali lingkar tertutup atau sistem kendali umpan balik (feedback control system) merupakan sistem kendali yang mengukur keluaran untuk diumpankan kembali dan dibandingkan dengan masukan dimana perbedaannya diumpankan ke controller untuk mengurangi galat (error). Contoh sistem kendali lingkar terbuka adalah sistem kendali pada AC (Air Conditioner) dimana AC mengukur keluarannya berupa temperatur ruangan dan dibandingkan dengan masukannya berupa temperatur yang diinginkan.

Gambar 2 Diagram Blok Sistem Kendali Lingkar Tertutup


Referensi:

Ogata, K. (2010). Modern Control Engineering. Upper Saddle River: Prentice Hall.



Komentar

Postingan Populer

Sumber Bebas Dan Sumber Tidak Bebas

Pendekatan Dioda

Konfigurasi Sistem Distribusi Tegangan Menengah