Material Cerdas
Material cerdas (smart material) merupakan material yang dapat mendeteksi perubahan dan merespon perubahan tersebut dengan cara yang telah ditentukan. Material cerdas terdiri dari sensor yang berfungsi untuk mendeteksi sinyal masukan (input) dan aktuator yang berfungsi untuk menjalankan fungsi responsif dan adaptif. Contoh penggunaan material cerdas adalah untuk mengurangi kebisingan yang dihasilkan oleh baling-baling helikopter yang berputar dimana sensor piezoelektrik dipasang pada bilah baling-baling helikopter untuk mendeteksi tekanan dan deformasi bilah tersebut dan aktuator akan menghasilkan peredam kebisingan berdasarkan sinyal umpan balik (feedback) yang dikirim oleh sensor piezoelektrik.
Komentar
Posting Komentar